.:rfandrian:. Kunjungi blog XII IPA 3 http://bajikasuru.blogspot.com/ .:rfandrian:.

Jumat, 17 Desember 2010

Hasil Drawing 16 Besar Liga Champions

17 Desember 2010 | 18:40

Hasil drawing UCL/ dok.SOCCER
Hasil drawing UCL/ dok.SOCCER
Nasib beberapa tim besar yang harus menjadi runner-up  grup memaksa mereka diperkirakan harus menghadapi lawan berat di babak 16 besar. Prediksi itu terbukti pada hasil drawing  babak 16 besar Liga Champions di Nyon, Swiss, Jumat (17/12).
 
Laga berat harus dihadapi runner-up grup seperti Inter Milan, AC Milan, Arsenal, dan Olympique Lyonnais.
Khususnya sang juara bertahan, Inter, yang pada babak 16 besar ini harus langsung menjalani partai ulangan final musim lalu dengan kembali bertemu Bayern Muenchen.

Situasi ini tak lepas karena status Inter yang cuma menjadi runner-up  Grup A di bawah Tottenham Hotspur, sedangkan Bayern mampu memuncaki klasemen di Grup E.
Sementara, Tottenham sendiri pada babak knock-out pertama ini akan kembali bersuai tim asal Kota Milan lain, AC Milan yang berstatus sebagai runner-up  Grup G.

Laga berat lain akan mempertemukan Arsenal yang menjadi runner-up  Grup H, dengan juara dari Grup D, Barcelona.Pertemuan ini sekaligus menjadi ajang balas dendam Arsenal yang pada partai final musim 2006-06 dikalahkan El Barca dengan skor 2-1.

Leg pertama sendiri akan digelar pada 15-16 dan 22-23 Februari 2011, sementara leg 2 akan digelar pada 8-9 dan 15-16 Maret 2011. (Irawan)

Hasil lengkap drawing  babak 16 besar Liga Champions 2010-11:
AS Roma vs Shakhtar Donetsk
AC Milan vs Tottenham Hotspur
Valencia vs Schalke 04
Inter Milan vs Bayern Muenchen
Olympique Lyon vs Real Madrid
Arsenal vs Barcelona
Olympique Marseille vs Manchester United
FC Kobenhavn vs Chelsea
Keterangan: yang disebut pertama akan menjadi tuan rumah lebih dulu.
Hasil drawing babak 16 besar Liga Champions/ dok.SOCCER 
 
sumber: duniasoccer